Intercultural Summer School 2012: Energi Terbarukan, Kewirausahaan, Kepemimpinan
Energy Research Center (EnReach) Fakultas Sains dan Teknologi bersama Fakultas Pertanian dan Peternakan, dengan bangga memperkenalkan program Kuliah Musim Panas 2012. Program ini akan diikuti oleh mahasiswa UIN Suska Riau (5 orang), UIN Sahid Jakarta (15 orang), dan University of Applied Science Amberg-Weiden Jerman (15 orang), masing-masing dengan 2 dosen pendamping. Kuliah Musim Panas 2012 akan diadakan selama 10 hari dari 10 – 19 September 2012 di empat lokasi; Jakarta, Bogor, Kepulauan Seribu dan Yogyakarta.
Mahasiswa akan belajar dalam grup-grup kecil campuran ketiga universitas, membentuk lingkungan belajar internasional yang unik, dengan mahasiswa dari bidang ilmu berbeda. Kombinasi ini akan memberi mahasiswa kesempatan membina pertemanan dan jaringan internasional.
Di dalam kelompok, mahasiswa akan belajar dan menggali tentang energi terbarukan, bisnis, dan kepemimpinan; melalui kegiatan seminar, praktek langsung, dan kunjungan lapangan (field trips).
Kesempatan ini dibuka hanya untuk mahasiswa Fakultas:
– Sains dan Teknologi [semua jurusan];
– Pertanian dan Peternakan [semua jurusan];
– Ekonomi dan Ilmu Sosial [semua jurusan];
– Tarbiyah dan Keguruan [Pendidikan B. Inggris, Matematika, IPS Ekonomi, dan Kimia];
– Syariah dan Ilmu Hukum [Ekonomi Islam, Perbankan Syariah] .
UIN Suska Riau akan menyediakan bantuan sebagian biaya, sedangkan sisanya akan diusahakan oleh mahasiswa secara mandiri. Perkiraan biaya yang akan disediakan mahasiswa adalah Rp. 2,00 – 3,50 Juta. Pendaftaran dibuka hingga 31 Juli 2012 pukul 16:00 WIB. Syarat pendaftaran: minimal semester 4; IPK > 2,7; dan berbahasa Inggris aktif. Silahkan kirimkan lamaran anda ke kunaifi@enreach.or.id melampirkan Curriculum Vitae dan rencana sumber dana anda untuk mengikuti program ini. Kami akan mengirim email atau sms paling lambat 2 Agustus 2012 kepada calon yang potensial untuk memberitahukan jadwal test wawancara dalam bahasa Inggris. Wawancara direncanakan antara 1-6 Agustus 2012.
Jadwal kegiatan dapat dilihat di SINI (Jadwal Summer School 2012)
Poster Kuliah Musim Panas 2012 dapat dilihat dari SINI (Poster UIN)
Kegiatan ini merupakan kerjasama antara:
– University of Applied Science Amberg-Weiden Germany dan DAAD Germany.
– UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
– Energy Research Center – FST UIN Suska Riau dan Fapertapet UIN Suska Riau
Jika anda memiliki pertanyaan, silahkan hubungi Kunaifi di kunaifi@enreach.or.id
Informasi tentang Energy Research Center FST UIN Suska Riau dapat dilihat di www.enreach.or.id
Sumber ilustrasi: San Andrea School