Dua orang dosen Jurusan Teknik Elektro, Edmond Febrinicko Armay, S.Si., MT. dan Harris Simaremare, ST., MT. baru-baru ini mengukir prestasi tingkat internasional. Dua dosen konsentrasi Teknik Komputer ini, bersama dengan A. Zulfikar, berhasil menembus persaingan internasional dan lolos dari penilaian reviewer atas artikel mereka berjudul “Building a cluster of PC in computer laboratory of Electrical Engineering of UIN Suska Riau.” Artikel bidang komputer ini diterbitkan pada proceeding 2010 International Conference on Distributed Framework and Applications (DFmA) yang didukung oleh Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE).
DFmA adalah seminar internasional yang dimulai oleh Universite de Franche-Comte Perancis dan Universiti Sains Malaysia (USM) dan disponsori oleh IEEE. Pada tahun 2010, DFmA bertempat di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.
IEEE adalah organisasi profesional yang paling bergengsi dan paling besar di seluruh dunia pada bidang kelistrikan, elektronika, komunikasi, teknik komputer, ilmu komputer, dan teknologi informasi. IEEE yang berkantor pusat di New York ini merumuskan berbagai standar industri, menerbitkan lebih 100 journal ilmiah (peer review) dan buku, melaksanakan konferensi ilmiah, dan menyelenggarakan training pada bidang fokusnya.
Artikel kedua dosen Teknik Elektro tersebut kini dapat ditemukan melalui IEEExplore. Berikut adalah abstrak dari artikel tersebut:
“The presence of existing computers in the computer laboratory of Electrical Engineering of UIN Suska Riau is starting to drop behind by the rapid development of computer technology. These problems can overcome by developing existing computer become PC cluster. In this research, we has built a PC cluster that consists of a head node computer, and nine compute node computers. Network topology used is hybrid star-tree topology. The operating system used is openSUSE 11.1, parallel programming specification used is MPI, and parallel programming libraries used are MPICH1. PC clusters have been successfully built and can run parallel programs. Tests of parallel programs using a “Hello World” program in MPI written in C programming language.”
Silahkan buka di SINI untuk melihat tampilan artikel tersebut pada website IEEExplore.
Edmond Febrinicko Armay meraih gelar Sarjana Sains dari Jurusan FMIPA Fisika Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Gelar Magister Teknik bidang Teknik Komputer diraihnya dari Fakultas Teknik Universitas Indonesia Jakarta. Saat ini Edmond menjabat sebagai Koordinator Tugas Akhir pada Jurusan Teknik Elektro.
Harris Simaremare, ST., MT. menempuh pendidikan S1 dan S2 di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta pada bidang Teknik Elektro dengan konsentrasi Teknik Komputer. Harris saat ini sedang menempuh pendidikan Doktor di Universitas Sorbonne Perancis.