Jurusan Teknik Elektro

PSET

TEN221611 Perancangan Sistem Energi Terbarukan | 3 sks

Deskripsi 

Perancangan Sistem Energi Terbaruan (PSET) adalah mata kuliah (MK) akhir (pamungkas) untuk mahasiswa yang berfokus pada teknologi energi terbarukan di Program Studi Teknik Elektro UIN Suska Riau. Dalam MK ini, mahasiswa belajar merancang sistem energi terbarukan (SET) baik menggunakan ‘tangan’ maupun perangkat lunak komputer. SET dapat berupa suatu sistem tunggal, seperti surya fotovoltaik, angin, mirohidro, biomassa, dan diesel, atau gabungan dari dua atau lebih teknologi tersebut (sistem hibrida). Sekitar 2/3 dari beban MK ini berbentuk kegiatan pelatihan untuk mahasiswa, sedangkan 1/3 merupakan kegiatan praktek di mana mahasiswa akan merancang beberapa SET. PSET adlaah MK yang dapat diandalkan untuk menjembatani anda ke dunia kerja nyata dalam bidang energi terbarukan.

Metode Perkuliahan

PSET menggunakan metode Project-based learning (PBL). Dengan metode ini, perkuliahan akan dilaksanakan dalam bentuk kuliah konvensional di dalam dan luar kelas, penilaian mingguan yang meliputi perancangan SET dan presentasi, dan mengerjakan proyek akhir.

Materi Promosi

Topik

Modul 1 Pengetahuan Dasar dalam Perancangan SET

  • Pengembangan Proyek Energi Terbarukan
  • Biaya Sistem Energi Terbarukan dan Analisis Finansial
  • Studi Pra-kelayakan
  • AutoCad untuk SET

Modul 2 Perancanga SET Tunggal

  • Desain SET menggunakan ‘tangan’
  • Desain PLTS Dasar
  • Desain Pompa Surya
  • Desain PLTS Lanjut
  • Desain Mikrohidro
  • Desain Sistem Energi Angin
  • Desain Sistem Biomassa

Modul 3 Perancangan sistem hibrida-mikrogrid

  • Desain sistem microgrid
  • Pemodelan Kinerja SET

Modul 4 Perancangan sistem hibrida-mikrogrid

  • Verifikasi Software menggunakan Data Lapangan
  • Beberapa Masalah Praktis dalam Desain

Nilai

Nilai mahasiswa berasal dari:

  • 10%: Sikap/Tugas Mandiri (TM). Sikap (kehadiran, keaktifan, kedisiplinan, kejujuran, memiliki etika dan kode etik keislaman, serta profesionalitas belajar).
  • 10%: Tugas Terstruktur (TT). Pengujian dan penugasan dalam bentuk Quiz.
  • 40%: UTS
  • 35%: Proyek akhir (UAS)

Integritas Akademik

Untuk tindakan mencontek, baik kepada orang lain, maupun kepada literatur tanpa sitasi yang cukup, pelaku akan mendapat sanksi berat.

Nara Hubung

Dr. Kunaifi, ST., PgDipEnSt., M.Sc.

kunaifi@uin-suska.ac.id

 

Informasi detail silahkan unduh/download di SINI

Silahkan kirimkan url halaman website ini atau flyer di atas kepada kenalan anda, mahasiswa di mana saja, yang mungkin akan tertarik mengikuti MK PSET.

About Electrical Engeenering Department